2/10/13

Facebook Marketing

Menurut saya, Facebook Marketing lumayan untuk perkenalan produk tetapi blog/ website lebih optimal untuk memasarkan produk barang atau jasa. Lalulintas konten di Facebook terlalu cepat sehingga postingan kita akan tertimbun posting status update terbaru.

Jika anda mempunyai akun Facebook dengan banyak teman maka silahkan saja share URL/ link dari lapak toko online anda karena Insya Allah ada orang yang akan menengok informasi yang anda sampaikan. Ini artinya menambah pengunjung dan semakin memantapkan posisi URL/ Link anda di SERP Google. Jualan dengan menggunakan Facebook Marketing jumlah target pasarnya terbatas hanya di sekitar daftar pertemanan anda. Beda ketika kita khusus membuat lapak online shop karena dunia internet sangat luas sehingga ketika sebuah konten sudah ter-index akan terus mendatangkan pengunjung dan mungkin saja ada diantara mereka yang akan tertarik untuk membeli produk kita.

Maaf, ini hanya analisa dangkal dari seorang online marketing pemula.

No comments:

Post a Comment